Kasdim 0826 Pamekasan Minta Koramil Jajarannya Agar Kreatif Dalam Pelaksanaan Vaksinasi

Kasdim 0826 Pamekasan Minta Koramil Jajarannya Agar Kreatif Dalam Pelaksanaan Vaksinasi

ZONASATUNEWS.COM, PAMEKASAN – Kepala Staf Kodim (Kasdim) 0826 Pamekasan Mayor Inf Imam Suyoso S.Ag melaksanakan kenjungan kerja ke Koramil 0826-10 Waru, Koramil 0826-13 Pasean dan Koramil 0826-11 Batumarmar ,Kamis (04/11/2021).

Dalam kunjungannya Mayor Inf Imam Suyoso menekankan agar Anggota bisa kreatif dalam pelaksanaan Vaksinasi agar pencapaian dapat maksimal.

“Manfaatkan potensi yang ada, seperti pasar yang merupakan tempat kerumunan warga,” ujarnya

Percepatan Vaksinasi menjadi fokus utama Kodim 0826 agar herd immunity dapat segera terbentuk di Kabupaten Pamekasan.

“Saat ini Babinsa harus lebih fokus dalam kegiatan vaksinasi, karena Babinsa yang langsung bersentuhan dengan masyarakat,” tegasnya.

EDITOR : REYNA

Last Day Views: 26,55 K