ZONASATUNEWS.COM, PAMEKASAN – Dalam rangka mempererat hubungan dengan masyarakat, Bupati Pamekasan, Baddrut Tamam, melakukan safari romadhon ke tiap-tiap kecamatan. Dipertengahan bulan Ramadan kali ini, kecamatan yang menjadi sasaran orang nomor satu di Kabupaten Pamekasan yakni Kecamatan Pademawu dan Galis, Minggu (17/04/2022).
Bupati Pamekasan beserta rombongan, tiba di Kantor Kecamatan Pademawu sekitar pukul 15.30 WIB dan langsung memberikan santunan kepada anak yatim dan kaum dhuafa.
Dalam sambutannya, bupati Pamekasan mengatakan, sangat bahagia karena sudah dua tahun tidak bisa melakukan safari romadhon menemui secara langsung masyarakat dikarenakan adanya Covid 19.
“Alhamdulillah, saya hari ini beserta seluruh teman-teman Forkopimda dan seluruh pejabat merasa bahagia dan bersyukur. Syukur pertama karena bisa bersilaturahim kepada para alim dan tokoh agama, mudah-mudahan ini menjadi tambahan yang semakin kuat persaudaraan diantara kita,” katanya.
Menurutnya, dalam acara safari Ramadan kali ini, meskipun ada kelonggaran dari pemerintah untuk bisa melakukan kegiatan hingga ke kecamatan dan desa, namun tidak bisa melakukan buka bersama.
“Ini semua karena adanya larangan dari pemerintah untuk tidak melakukan kegiatan, jadi mohon maaf kalau tidak ada acara buka bersama,” ujarnya menjelaskan.
Namun demikian ia berharap, safari romadhon tahun ini dapat mengobati masa kerinduan untuk bersilaturahim dengan semua masyarakat.
Dalam acara safari romadhon ini, Bupati Pamekasan selain didampingi jajaran Forkopimda, Sekdakab dan beberapa pejabat dilingkungan Pemkab Pamekasan juga dihadiri jajaran Forkopimka Kecamatan Pademawu, seluruh kepala desa/lurah beserta sejumlah tokoh agama dan Tokoh Masyarakat setempat.
Usai melaksanakan safari Ramadan di Kecamatan Pademawu, rombongan bupati langsung melanjutkan safari romadhonnya ke Kecamatan Galis. (ADV)
EDITOR: REYNA
Related Posts

Kekalahan PKS di Pilkada 2024: Efek Kecewa Pendukung Anies??

Andra Soni, ‘Korea’ yang Melenting Terpilih Jadi Gubernur Banten Melalui Strategi Dasco

Pelajaran Dari Pilkada Yogya

Pilkada Depok: Supian Suri Unggul 53,19 Persen

Antisipasi Potensi Antrian, TPS 29 Harjamukti Berinovasi Tambah Bilik

Pesan Presiden Prabowo Untuk Pilkada Serentak: “Jaga Persatuan, Pilih dengan Bijak”

Pilkada Serentak Hari Ini: Dinamika dan Fakta Menarik

Suara Anak Jawa Timur : Wahai Ayah Bunda Calon Gubernur dan Wakil Gubernur, Beri Kami Layanan Pendidikan yang Layak dan Ramah Tanpa Kekerasan

Organisasi massa relawan kemanusiaan Wanarescue mendukung pasangan FREN nomor urut 2

Diluar Prediksi 02 FREN Senam Bersama Ratusan Warga Kelurahan Bujel



Sevink MolenDecember 4, 2024 at 6:42 pm
… [Trackback]
[…] Here you will find 11944 additional Info to that Topic: zonasatunews.com/nusantara/pererat-tali-silaturahmi-dengan-masyarakat-bupati-pamekasan-lakukan-safari-ramadan/ […]
get tokensFebruary 5, 2025 at 3:45 am
… [Trackback]
[…] Info to that Topic: zonasatunews.com/nusantara/pererat-tali-silaturahmi-dengan-masyarakat-bupati-pamekasan-lakukan-safari-ramadan/ […]