ZONASATUNEWS.COM, JAKARTA – Program Food Estate yang digulirkan pemerintah di Kabupaten Humbang Hasundutan (Humbahas), Sumatera Utara, mulai dirasakan manfaatnya. Di lokasi Food Estate tersebut dilakukan panen bawang dan kentang.
Ketua DPD RI, AA LaNyalla Mahmud Mattalitti, mengatakan jika program Food Estate atau lumbung pangan adalah program pemerintah untuk menjaga ketahanan pangan.
“Food Estate adalah program yang penting. Program untuk mendukung kedaulatan pangan dengan meningkatkan produktivitas,” terang LaNyalla, Senin (15/2/2021).
Menurutnya, Food Estate sendiri berisikan berbagai komoditas. Sehingga saat panen kebutuhan masyarakat bisa dipenuhi.
“Food Estate yang merupakan kebijakan pemerintah untuk meningkatkan produktivitas pertanian, mulai terasa hasilnya. Panen yang dilakukan di Humbang Hasundutan ini adalah buktinya,” jelasnya.
Mantan Ketua Umum Kadin Jawa Timur ini menambahkan, panen bawang merah, bawang putih, dan kentang yang dilakukan di Kabupaten Humbang Hasundutan sangat bernilai ekonomis.
“Panen ini kita harapkan dapat menguntungkan petani. Karena, dengan produktivitas yang tinggi maka meningkat pula penghasilan petani. Tidak hanya itu, kebutuhan masyarakat terhadap komoditas ini pun menjadi terpenuhi,” ujarnya.
LaNyalla pun berharap keberhasilan panen ini bisa menghentikan impor, khususnya untuk komoditas tersebut.
“Pasalnya, kita seringkali mengimpor komoditas yang sebenarnya kita mampu
budidayakan. Dengan keberhasilan panen di lokasi Food Estate, kita harapkan hal tersebut bisa dikurangi,” harapnya.
Senator asal Jawa Timur ini juga berharap lahan yang tersedia bisa dimanfaatkan untuk mendukung pertanian.
“Karena, berdasarkan informasi yang kita terima lahan food estate yang belum dibuka masih luas, sekitar 700-an hektare. Kita berharap lahan ini dapat dimanfaatkan oleh petani dan juga para investor agar kebutuhan pangan masyarakat bisa terpenuhi,” ujarnya.
Sementara permasalahan yang dihadapi petani terkait penyakit tanaman ataupun langkah peningkatan produksi, LaNyalla berharap petani dan investor dapat bekerja sama dengan perguruan tinggi bidang pertanian.
“Harus dicari solusi terbaik agar pertanian tidak terganggu. Sehingga produktivitas bisa terus ditingkatkan,” katanya.(*)
EDITOR : SETYANEGARA
Related Posts

Thrifting: Fenomena Baru Yang Kini Jadi Sorotan DPR dan Menteri Keuangan

Sri Radjasa: Reformasi Polri Setengah hati, Sekadar Perbaikan Kosmetik

Modus Ala Jokowi

Trump: “Bukan Masalah Pertanyaanmu, Tapi Sikapmu, Kamu Adalah Wartawan Yang Parah”

Teguran Presiden di Ruang Tertutup: Mahfud MD Ungkap Instruksi Keras kepada Kapolri dan Panglima TNI

Orang Jawa Sebagai “Bani Jawi” Adalah Keturunan Nabi Ismail: Perspektif Prof. Menachem Ali

Gelar Pahlawan Nasional Untuk Pak Harto (4): Stabilitas Politik dan Keamanan Nasional Yang Menyelamatkan Indonesia

Novel “Imperium Tiga Samudara” (15) – Operation Floodgate

Habib Umar Alhamid: Prabowo Sebaiknya Dukung Habis Gerakan Purbaya, Biarkan Beliau Bekerja!

Keberpihakan Komisi Reformasi POLRI


คาสิโนออนไลน์ sagameOctober 22, 2024 at 10:15 pm
… [Trackback]
[…] There you can find 85134 additional Info to that Topic: zonasatunews.com/nasional/panen-di-humbahas-ketua-dpd-ri-sebut-program-food-estate-mulai-dirasakan/ […]
see postNovember 24, 2024 at 12:25 am
… [Trackback]
[…] There you will find 92922 additional Info on that Topic: zonasatunews.com/nasional/panen-di-humbahas-ketua-dpd-ri-sebut-program-food-estate-mulai-dirasakan/ […]
best slots online 2025December 12, 2024 at 8:18 pm
… [Trackback]
[…] Information on that Topic: zonasatunews.com/nasional/panen-di-humbahas-ketua-dpd-ri-sebut-program-food-estate-mulai-dirasakan/ […]
Buy Jumbo Blue Meanie Magic Mushrooms OnlineDecember 15, 2024 at 5:21 pm
… [Trackback]
[…] Information to that Topic: zonasatunews.com/nasional/panen-di-humbahas-ketua-dpd-ri-sebut-program-food-estate-mulai-dirasakan/ […]
live modelsDecember 16, 2024 at 10:47 pm
… [Trackback]
[…] Read More here to that Topic: zonasatunews.com/nasional/panen-di-humbahas-ketua-dpd-ri-sebut-program-food-estate-mulai-dirasakan/ […]
best videosDecember 29, 2024 at 12:03 pm
… [Trackback]
[…] Read More Information here to that Topic: zonasatunews.com/nasional/panen-di-humbahas-ketua-dpd-ri-sebut-program-food-estate-mulai-dirasakan/ […]