ZONASATUNEWS.COM, SOLO – Kelangkaan minyak goreng masih menjadi topik relevan hingga saat ini, yang telah memakan banyak korban. Banyak orang-orang berbondog-bondong, rela antri untuk membeli minyak, bukan mendapatkan subsidi.
Pakar hukum pidana, Dr. Muhammad Taufiq, S.H.,MH, dalam Chanel youtube Muhammad Taufiq & Partners Law Firm mengibaratkan fenomena masyarakat yang membeli minyak seperti ramai pemilu, padahal mereka bukan berlomba untuk mendapatkan subsidi namun untuk dapat membeli minyak yang notabene mereka juga mengeluarkan uang.
“Artinya apabila kita disebut sebagai produsen minyak nomor 1 di dunia, namun sampai warganya harus mengantre bahkan jatuh korban, ini menjadi tanggung jawab negara. Ada warga negara Indonesia dan sedang berada di Indonesia tidak bisa mendapatkan minyak goreng, sehingga kondisi ini sangat memprihatinkan,” terang Taufiq,seperti dikutip disetrap.com
Awalnya, Kemendag menduga kelangkaan minyak goreng tersebut akibat panic buying dan warga banyak yang menimbun minyak goreng di rumah hal ini mengakibatkan ketersediaan produk menipis. Kemendag mengklaim, tingkat produksi minyak goreng seharusnya mencukupi untuk memenuhi kebutuhan domestik.
Nyatanya Kementerian Perdagangan (Kemendag) mengungkapkan bahwa telah terjadi kebocoran minyak goreng murah yang dijual ke luar negeri yang mencapai 415 juta liter sejak 14 Februari 2022.
Adapun kebocoran tersebut merupakan hasil dari adanya praktik Domestic Market Obligation (DMO) di tingkat distributor dengan mengikuti harga internasional yang relatif tinggi.
Muhammad Taufiq juga menyayangkan sikap dari Menteri Perdagangan yang hanya mengeluh, padahal kelangkaan minyak goreng murah di negara penghasil minyak sawit ini sama jahatnya dengan tindak terorisme.
“Bayangkan, negara produsen minyak sawit, minyaknya yang harusnya disalurkan sebagai minyak goreng murah untuk rumah tangga, ternyata dijual keluar negeri untuk kepentingan industri dan harganya tentu menjadi sangat tinggi, dimana jumlah 415 juta liter itu setara untuk memenuhi kebutuhan untuk 2 bulan kedepan,” ujar Taufiq.
Taufiq juga membandingkan Indonesia dengan Palestina dan Ukraina yang merupakan negara konflik, sedangkan Indonesia merupakan Negara yang Merdeka.
“Wajar kalau itu, negara yang sedang konflik akan susah mendapatkan sembako, kan sedang perang,” terangnya.
Penyebab kelangkaan minyak tersebut menjadi ironi, dimana rakyat juga yang akhirnya menjadi korban kelompok tertentu.
“Kalo minyak untuk domestik malah dijual ke Luar Negeri itu sama saja dengan teroris, karena teroris ga melulu pegang senjata, tapi ini termasuk terorisme ekonomi, ini termasuk tanggung jawab Pemerintah dan harus diusut tuntas,” pungkas pakar pidana alumni UNS tersebut.
EDITOR: REYNA
Related Posts

Sentimen Pasar Bangkit, Tapi Bayang-Bayang Inflasi Masih Menghantui

Laporan: Amazon berencana mengganti pekerja dengan robot

Bahlil Lahadalia: Motor Penggerak Hilirisasi Nasional

China tegas menentang kesepakatan apa pun yang mengorbankan kepentingannya di tengah perang tarif AS

Tarif Trump menguras dolar AS, mendongkrak euro

Harga emas melampaui $3.400 dan mencapai rekor tertinggi baru di tengah ketidakpastian tarif

Tiongkok memberi sanksi kepada anggota parlemen, pejabat, dan pimpinan LSM AS

Google menandatangani pakta geotermal pertama di Asia-Pasifik dengan Taiwan

Permintaan minyak global kehilangan momentum

Tiongkok, Jepang adakan pembicaraan tentang larangan impor makanan laut




rca77November 23, 2024 at 1:37 am
… [Trackback]
[…] Read More on to that Topic: zonasatunews.com/ekonomi-bisnis/pakar-pidana-minyak-goreng-langka-itu-ulah-penjahat-ekonomi/ […]
โอลี่แฟนDecember 3, 2024 at 10:50 am
… [Trackback]
[…] Find More on to that Topic: zonasatunews.com/ekonomi-bisnis/pakar-pidana-minyak-goreng-langka-itu-ulah-penjahat-ekonomi/ […]
lucabetDecember 22, 2024 at 11:05 pm
… [Trackback]
[…] Find More to that Topic: zonasatunews.com/ekonomi-bisnis/pakar-pidana-minyak-goreng-langka-itu-ulah-penjahat-ekonomi/ […]
free chatJanuary 2, 2025 at 10:08 pm
… [Trackback]
[…] Here you will find 61109 additional Info to that Topic: zonasatunews.com/ekonomi-bisnis/pakar-pidana-minyak-goreng-langka-itu-ulah-penjahat-ekonomi/ […]
รับทำประตูรั้วสแตนเลส เชียงใหม่January 29, 2025 at 6:31 am
… [Trackback]
[…] There you can find 27960 more Info on that Topic: zonasatunews.com/ekonomi-bisnis/pakar-pidana-minyak-goreng-langka-itu-ulah-penjahat-ekonomi/ […]