SURABAYA – Disela-sela Musda ke-XI Partai Golkar Jawa Timur, para kader Partai Golkar diharapkan tetap solid dan bersatu menghadapi segala tantangan kekinian. Semangat persatuan itu, menurut Ridwan Hisjam, yang mampu membuat Partai Golkar bertahan dan solid sejak rezim Orde Baru.
Ridwan pun kembali mengingatkan bagaimana partai bertahan di awal-awal era reformasi. Partai menjadi sasaran amuk rakyat, 22 kantor DPD Partai Golkar dirusak dan dibakar dari 38 tingkat Kabupaten/kota di Jawa Timur. Bahkan kantor DPD Partai Golkar Jawa Timur hangus terbakar saat itu.
“Kuncinya adalah persatuan kader yang solid. Makanya, sekarangpun kita harus tetap bersatu untuk membesarkan partai dan Indonesia maju”, kata Ridwan, yang hadir di Musda ke XI Partai Golkar Jawa Timur, Sabtu (10/5/2025).
Ketua DPD Golkar Jawa Timur periode 2000-2004 ini menjelaskan, penting untuk menjaga kesatuan partai dengan cara saling menghormati antar kader, dan sesama kader harus saling mendukung satu sama lain untuk berjuang demi Indonesia emas.
“Sebagaimana saya tekankan, berjuang di partai, itu bukan demi partai itu sendiri. Berjuang di partai artinya berjuang untuk Indonesia,” ujarnya.
Selain itu, pria yang pernah 5 kali duduk di parlemen ini mengatakan bahwa hubungan partai dengan pemerintah di bawah kepimpinan Presiden Prabowo harus terus terjalin dengan baik.
Lebih-lebih Partai Golkar merupakan partai pendukung pemerintah. Presiden Prabowo merupakan sosok alumni Partai Golkar. Beliau bagian dari keluarga besar Partai Golkar.
“Dengan hubungan baik ini, diharapkan keadaan partai dan rakyat juga semakin membaik,” kata Ridwan.
Ketua Umum DPP Partai Golkar Bahlil Lahadalia menilai bahwa, Ridwan Hisyam adalah politisi Senior. Ia pun menegaskan, Ridwan Hisjam merupakan sosok Ketua DPD Golkar Jawa Timur yang fenomenal. Karena agitasi, provokasi, stabilisasinya dan lain sebagainya.
“Dan Bang Ridwan Hisyam ini, dalam pandangan saya adalah salah satu tokoh partai Golkar yang unik. Karena daya juangnya tidak pernah dibatasi oleh Musda, Munas. Tapi setiap hari daya semangat juangnya selalu berkobar-kobar untuk menyemangati kita Partai Golkar,” ucap Bahlil.
EDITOR: REYNA
Related Posts

Potret ‘Hutan Ekonomi’ Indonesia

Prof. Djohermansyah Djohan: Biaya Politik Mahal Jadi Akar Korupsi Kepala Daerah

Muhammad Taufiq Buka Siapa Boyamin Sebenarnya: Kalau Siang Dia LSM, Kalau Malam Advokad Profesional

Purbaya Dimakan “Buaya”

Pengakuan Kesalahan Oleh Amien Rais Dalam Amandemen Undang‑Undang Dasar 1945

Menemukan Kembali Arah Negara: Dari Janji Besar ke Bukti Nyata

Informaliti

Pasang Badan

Relawan Sedulur Jokowi Tegaskan Tetap Loyal Kepada Jokowi

Bobibos: Energi Merah Putih Dari Sawah Nusantara Yang Siap Guncang Dunia



No Responses