Puisi Tazbir : Mulut

Puisi Tazbir : Mulut
Ilustrasi

M U L U T

Karya : Tazbir

mulut itu kuasa …
mulut itu berdaya …
bisa daya pesona yang dapat memikat hati siapa saja…
tapi…
jika tidak hati hati…
mulut juga berbahaya…
bisa pula melahirkan laknat bagi diri nya …

maka…
berhati hatilah dengan mulut mu hai saudara saudara ku….
ingat kata kata bijak …
mulut mu … harimau mu…
yang dapat menerkam mu…

jangan jadikan mulut mu corong keangkuhan mu …

maka ….

bijak lah menggunakan mulut mu…

jaga lah kata kata mu…
ingatlah selalu.. saat kau mengobral janji janji …
menjelang pemilu ….

saat kau berjuang untuk mendapatkan kursi …

kursi yang memberi mu banyak rezeki…
yang membuat rakyat pun menjadi iri…

oleh karena nya…
jagalah janji janji mu …
yang tak akan menyakiti …
yang selalu peduli …
pada beban hidup rakyat sehari hari …

jadikanlah mulut mu ibarat burung merpati…

yang tak pernah …
mengingkari janji ….

Jogja, 1 september 2025.
@tazbirabdullah.

EDITOR: REYNA

Last Day Views: 26,55 K